vfVhymenUzKJZBtuc4xcn47AG410gaBoiC4BEUGo
Bookmark

Mengapa Bau Air Hujan Itu Khas dan Enak?

Kondisi Ketika Hujan

Gambar: Kondisi Ketika Hujan (WallpaperUP)

Pasti dari kalian pernah mencium bau yang khas ketika baru saja turun hujan atau setelahnya, bau itu gak tajam banget tapi khas (lain daripada yang lain) gitu ya guys.

Ternyata gini guys terbentuknya bau itu disebabkan oleh aroma yang disebut petrichor, ngakak nya aroma ini pernah bikin kepo para ilmuwan karena bisa bertahan lama (bisa dibuat parfum hehe)

Terdapat tiga faktor pemicu terbentuknya bau itu seperti petir, bakteri, dan tanaman. Tapi apakah bau khas air hujan berbeda-beda? atau sama saja, gimana guys menurut kalian?

Foto Mikroskop Bakteri Tanah Streptomyces

Gambar: Foto Mikroskop Bakteri Tanah Streptomyces (Wikipedia)

Penyebab utama terbentuknya petrichor ini akibat aktivitas senyawa kimia yang disebut geosmin, beberapa bakteri dapat memproduksi senyawa kimia tersebut seperti golongan Streptomyces.

Jika kalian mencium bau tanah yang lembab itu dihasilkan oleh spesies bakteri tertentu yang menghasilkan zat kimia aromatik berwujud gas, bau itu katanya sih bisa menggambarkan kondisi tanah.

Tanya-tanya? DM ke IG @violthebiologist

Penulis

Viol Dhea Kharisma

Viol Dhea Kharisma, S.Si., M.Si

(Content Creator & Peneliti Biologi)

Follow Instagram @violthebiologist

Follow Facebook Viol The Biologist

Follow TikTok @violthebiologist

Bahan Bacaan:

https://www.bbc.com/news/science-environment-44904298
Posting Komentar

Posting Komentar